Iklan


 

Hari Pertama Operasi Zebra 28 Kendaraan Ditilang

Kamis, 02 November 2017 | 09:26 WIB Last Updated 2017-11-02T01:29:22Z
Kiri, Kasat Lantas dan Tampak Pengendara Ditilang Polisi
Hari Pertama Operasi Zebra
POLEWALITERKINI.NET – Pasca digelar operasi zabra Kepolisian Resort Polewali Mandar, Sulawesi Barat, di jalan Ahmad Yani, Kelurahan Pekkabata, Kecamatan Polewali. Puluhan kendaraan tak lengkap dokumen dan kelengkapan ditilang polisi.

Hari pertama Operasi Zebra. Rabu (01/11/2017) dipimpin Langsung Kasat Lantaran Polres Polman, akp Paulus Pathibangi, S.Sos memeriksa setiap kendaraan yang lewat baik dari arah Majene menuju Pinrang maupun sebaliknya.

Kasat lantas Polres Polman Paulus Pathibangi mengatakan saat ini (Rabu siang), dalam Operasi Zebra sebanyak 28 pengendara ditilang, yakni 26 STNK dan 2 Kendaraan Bermotor disita polisi. Pengendara merata tak memiliki SIM sehingga langsung ditindak.

“Kita lebih kedepankan penindakan supaya mereka berdisiplin dan memahami pelanggarannya. Tak hanya itu petugas berharap mereka segera melengkapi dokumen berupa SIM dan STNK." Ungkap Kasat Lantas yang pernah menjabat Kapolsek Polewali.

lebih lanjut ia mengatakan bahwa operasi Zebra akan dilakukan selama 2 Minggu terhitung sejak hari ini. Rabu, 1 hingga 14 November 2017 di beberapa titik di kabupaten Polman.

“Operasi Zebra berlangsung selama 1 minggu, sebagai Kasat Lantas menghimbau kepada masyarakat yang tidak memiliki SIM agar segera ke Polres Polman memohon penerbitan SIM, kemudian kelengkapan kendaraan mulai dari sekarang dilengkapi begitu pun saat berkendara.” Kata Kasat Lantas Polres Polman. AKP Paulus Pathibang, S.Sos.

Laporan  :  Rahma
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Hari Pertama Operasi Zebra 28 Kendaraan Ditilang

Trending Now

Iklan

iklan