Iklan


 

90 POLKI & 8 POLWAN BARU POLDA SULBAR DILATIH IKHLAS LAYANI MASYARAKAT!

Kamis, 05 April 2018 | 22:11 WIB Last Updated 2018-04-05T14:20:33Z
98 Bintara Baru Polda Sulbar Ikuti Orientasi
Bintara Baru Mengikuti Pengarahan Pimpinan
Para Bintara Baru Ikuti Bakti Sosial
POLEWALITERKINI.NET – Ciptakan personil baru Kepolisian yang profesional, para bintara remaja yang baru selesai di lantik tengah melaksanakan kegiatan orientasi di Markas Kepolisian Daerah (Mapolda) Sulawesi Barat (Sulbar).

Paur Mutjab Bagbinkar Biro SDM Polda Sulbar, AKP Fadli, SH., S.I.K., selaku koordinator perwira Pendamping mengatakan, bintara remaja berjumlah 98 orang, 90 Lulusan SPN Batua dan SPN Ambon, dan 8 wanita lulusan Sepolwan jakarta diberikan pembekalan.

“98 orang, 90 Lulusan SPN Batua dan SPN Ambon, dan 8 wanita lulusan Sepolwan jakarta merupakan putra putri daerah Sulawesi Barat. Mereka mengikuti orientasi yang berjalan kurang lebih 2 Minggu secara berturut turut.” Kata Paur Mutjab Bagbinkar Biro SDM Polda Sulbar, AKP Fadli, SH., S.I.K.

Dalam orientasi itu sehari-hari para bintara baru di Mapolda aktif melaksanakan gerakan sholat subuh berjamaah di beberapa masjid di Kota Mamuju.

"Para bintara baru segera memahami menyesuaikan dengan situasi dan kondisi yang ada diwilayah hukum Polda Sulbar, segera beradaptasi dan pahami kondisi lingkungan disekitar. Baik lingkungan kedinasan ataupun tempat tinggal agar menjadi nyaman dan betah." Kata AKP Fadli, SH., S.I.K.

Pimpinan Polda Sulbar lanjut dia, tidak menginginkan para Brigadir baru ini terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan, karena itu diharapkan anggota dapat memahami dan jangan melakukan pelanggaran disiplin serta kode etik profesi Polri.

Selain itu, juga mengintruksikan kepada anggota baru ini agar nantinya setelah ditempatkan pada Satuan Fungsi diharapkan agar dapat melaksanakan tugas dengan baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, harapannya bisa membawa perubahan yang lebih baik nantinya.

“Jadilah polisi yang baik dan bekerjalah dengan ikhlas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat." Tutur AKP Fadli, S.H., S.I.K.

Dalam kegiatan ini Paur 1 Subbidkum Bidkum Polda Sulbar IPDA Taufiq Murawanto, S.H., M.H juga dipercaya sebagai Perwira Pendamping bagi para bintara remaja selama masa orientasi. Dia menekankan tetap menjaga kedisiplinan.

“Saya tekankan kepada bintara baru, hindari hal hal yang dilarang baik dari aspek etika kepribadian, etika Kemasyarakatan, etika kelembagaan demi menjaga citra Polri khususnya Polda Sulbar.” Kata Paur 1 Subbidkum Bidkum Polda Sulbar IPDA Taufiq Murawanto, S.H., M.H.(**)

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • 90 POLKI & 8 POLWAN BARU POLDA SULBAR DILATIH IKHLAS LAYANI MASYARAKAT!

Trending Now

Iklan

iklan