Iklan


 

Dari Tiga Ranperda Diserahkan Ke DPRD, 1 Diantaranya Pengelolaan Sampah!

Jumat, 06 Juli 2018 | 21:17 WIB Last Updated 2018-07-06T13:27:09Z
Wakil Bupati, HM Natsir Rahmat Serahkan Ranperda
Kepada Ketua DPRD Polman, Fariduddin Wahid
POLEWALITERKINI.NET – Wakil Bupati Polewali Mandar, Sulawesi Barat, HM Natrsir Rahmat. Kamis, 06 Juli 2018 menyerahkan Draf 3 Rancangan Peraturan Daerah (RANPERDA) kepada Ketua DPRD Kabupaten Polman, Fariduddin Wahid.

Pemerintah Polman mengajukan RANPERDA Pengelolaan Sampah, Penyelenggaraan Pangan dan Penyelenggaraan Kearsipan dihadiri 27 anggota DPRD Polman dari 45 anggota Dewan.

Wakil Bupati Polman, HM Natsir Rahmat mengatakan, ke 3 Ranperda ini akan dibahas DPRD Polman untuk disempurnakan dan ditetapkan menjadi Peraturan Daerah (PERDA). Itu setelah melewati tahapan.

Tujuan Ranperda ini untuk memberikan kesejahteraan masyarakat dalam setiap pengambilan kebijakan yang dilakukan oleh Pemerintah Daerah (PEMDA) serta mewujudkan pembangunan dan  pemerintahan  yang baik. 

Sementara itu Ketua DPRD Polman, Fariduddin Wahid mengatakan ke 3 Ranperda ini secepatnya akan dibahas mengingat dalam waktu dekat ini banyak agenda pembahasan yang akan dilakukan oleh Anggota dewan.

“Untuk itu setelah diterima Ranperda ini maka secepatnya akan kita bahas bersama dalam Komisi.” Kata Ketua DPRD Polman, Fariduddin Wahid.(***)

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Dari Tiga Ranperda Diserahkan Ke DPRD, 1 Diantaranya Pengelolaan Sampah!

Trending Now

Iklan

iklan