Arifuddin Toppo Menyerahkan Bendera Kepada Peserta Kirap Pemuda 2018 |
Kepala Dispora Provinsi Sulbar Kawal Peserta Kirap |
Deklarasi Kirab Pemuda Digelar di Kantor Pemkab Polman |
Kirab Pemuda Nusantara 2018 ini merupakan Program Kementrian Pemuda dan Olah raga. Kabupaten Polman sendiri telah ditunjuk langsung oleh Kemenpora melalui Pemerintah Provinsi dan Polman merupakan titik Singgah kirab Pemuda nusantara 2018 Zona II.
Dalam sambutan Gubernur yang dibacakan Plt Sekrov Arifuddin Toppo mengatakan, pemuda se Nusantara ini harus menjadi spirit bagi pemuda lainnya sehingga pemuda tak bisa berdiam saja dalam proses pembangunan.
Melalui kegiatan Kirab Pemuda lanjutnya, dapat menjadi salah satu wadah untuk merekatkan kebhinekaan dan jiwa nasionalisme pemuda indonesia dari latar belakang suku dan agama yang berbeda.
“Ia sehingga kegiatan ini bisa dijadikan sebagai tapak nilas mengitari penjuru Nusantara dengan slogan kebinekaan dan kebersamaan.” Kata Arifuddin Toppo.
Pada kesempatan sama Asisten Deputi Kreativitas Pemuda Kementerian Pemuda dan Olahraga, Junaidi sangat mengapresiasi penerimaan dan penjemputan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Polman yang merupakan titik Singga kirab pemuda Zona II di Provinsi Sulbar.
“Kami tidak bisa berbicara banyak yang jelasnya kami sangat kagum dan mengapresiasi setinggit tingginya pemkab polman dalam hal penyambutan dan Penerimaam sungguh sangat luar Biasa.” Kata Asisten Deputi Kreativitas Pemuda Kementerian Pemuda dan Olahraga, Junaidi.
Sementara Wakil Bupati Polman, H.M Natsir Rahmat dalam sambutanya mengatakan, kegiatan kirab pemuda bertujuan mewujudkam pembangunan kepemudaan melalu perjalanan pemuda dengan melintasi antar pulau di Indonesia.
“Kirab pemuda diharapkam mampu menjadi program yang menyentuh langsung ditingkat bawah dan bisa menyebarkan virus persatuan patriotisme kepada para pemuda hal ini selaras dengan semangat kebhineka Tunggal Ika, dan bertujuan untuk mempromosikan kreativitas untuk memberdayakan potensi Pemuda.” Kata Wakil Bupati Polman, H.M Natsir Rahmat.
Laporan : Wiwin