Iklan


 

Anggaran Terbatas, Sosialisasi Pemilih Usia 17 Hanya Dua Kabupaten

Rabu, 03 April 2019 | 22:09 WIB Last Updated 2019-04-03T14:09:59Z
Kesbangpol Sulbar Sosialisasi Bagi Pemilih Pemula
POLEWALITERKINI.NET – Dinas Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Sulawesi Barat, menggelar sosialisasi pendidikan budaya politik bagi pemilih pemula di ball room Hotel Bumi Raya, Polewali. Jumat, 29 Maret 2019 lalu.

Kegiatan sosialisasi bagi pemilih pemula tersebut dihadiri tiga pemateri yakni Komisioner Bawaslu Sulbar, Usman Sanjaya, Komisioner KPU, Farhan dan Sekertaris Kesbangpol Sulbar, Muhammad Salil.

Sekretaris Kesbangpol Sulbar, Muhammad Salil mengatakan, sosialisasi bagi pemilih pemula ini sangat perlu dilakukan karena pemilih pemula baru mengetahui seperti apa itu Pemilihan Umum (Pemilu).

Dia pun berharap generasi muda sekarang ini tidak banyak terkontaminasi dengan hal yang negatif dalam konteks demokrasi indonesia.

"Apalagi baru pertama kali di Indonesia diadakan pemilihan serentak bersamaan dengan Pilpres, manalagi di lembar surat suara itu tidak ada foto, yang ada cuma nama, itulah tingkat kerumitannya, 5 kertas surat suara langsung dicoblos." Ujar Sekretaris Kesbangpol Sulbar, Muhammad Salil.

Sementara itu, Kepala Bidang Politik Kesbangpol Sulbar, Asri mengungkapkan, siswa siswi yang menjadi peserta wajib dilatih memilih supaya mereka tahu persis bahwa dalam pemilihan ini ada proses berdemokrasi.

"Jangan nantinya ada pihak lain yang merongrong, mereka perlu tetap menyalurkan aspirasinya bagaimana pemllih pemula ini dapat memperbaiki daerah kita ini khususnya di Sulbar." Jelas Kepala Bidang Politik Kesbangpol Sulbar, Asri.

Menurutnya, kategori pemilih pemula minimal berusia 17 tahun mulai dari kelas tiga SMA hingga masuk ke perguruan tinggi, Kata Asri, ada 100 peserta yang mengikuti kegiatan tersebut terdiri dari siswa SMA 1 Wonomulyo, SMA 1 Polewali dan sebagian dari mahasiswa dari sejumlah perguruan tinggi.

"Sudah 2 kali kita gelar di Polman di Wonomulyo dan Polewali, karena mengingat anggaran terbatas sehingga diprioritas melakukan sosialisasi hanya di 2 Kabupaten, yakni Kabupaten Mamuju dan Polman." Kata Asri.

Selain itu, kata Asri, mengingat anggaran sosialiasi bagi pemilih pemula cukup terbatas sehingga akan dilakukan bertahap di kabupaten lainnya di Sulbar.

"Nanti pemilhan berikutnya baru kita lakukan lagi sosialisasi di kabupaten lainnya karena setelah pemilihan presiden akan ada pemilihan bupati." Ucap Asri.

Lebih lanjut, Asri menyampaikan, anggaran sosialisasi bagi pemilih pemula 2019 kurang lebih Rp. 500 juta, Sebab itu, Kesbangpol Sulbar hanya melakukan sosialisasi di 3 titik, yakni 2 kali di Kabupaten Polman dan 1 kali di Mamuju.

"Kalau di Mamuju itu anggarannya Rp. 100 juta sedangkan di Polman sekitar 200 juta pertitik. Kegiatan ini dilakukan satu hari dengan pemateri kita ambil dari Bawaslu dan KPU Sulbar." Ungkap Kepala Bidang Politik Kesbangpol Sulbar, Asri.

Laporan  :  Achmad Gazali

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Anggaran Terbatas, Sosialisasi Pemilih Usia 17 Hanya Dua Kabupaten

Trending Now

Iklan

iklan