Iklan


 

Cegah Narkoba : Pergelaran Seni Meriahkan HANI 2019 di Polman

Jumat, 28 Juni 2019 | 17:14 WIB Last Updated 2019-06-28T09:15:24Z

POLEWALITERKINI.NET – Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) jatuh pada tanggal, 26 Juni setiap tahunnya. Tema Hani 2019 yang ditetapkan oleh United Nations Office on Drugs and Crime (UNODC): “Listen First: Listening to Children and Youth is The First Step to Help Them Grow Healty and Safe”. Sedang yang ditetapkan secara nasional adalah “Milenial Sehat Tanpa Narkoba Menuju Indonesia Emas”.

Dalam rangka memeriahkan HANI 2019, BNN Kabupaten Polman menggelar pergelaran seni dengan mengajak seluruh milenial Polman untuk terlibat aktif mencegah dan memerangi narkoba. Dilaksanakan di Alun-Alun, Pekkabata, Polewali (26/06) dengan menggalang dukungan dari Asosiasi Pedagang Alun-alun (ASPAL) Se-Kab. Polman, pergelaran Seni BNNK Polman mampu mencuri perhatian ratusan pasang mata.

Acara diawali dengan penyampaian sambutan oleh Kepala BNNK Polman, Syabri Syam, S.Pd.,M.Si. Dia menyebut bahwa tema HANI 2019 dimaksudkan sebagai upaya serius BNN dalam melakukan pencegahan dini bagi generasi muda yang menjadi aset terpenting dalam pembangunan bangsa.

Indonesia lanjutnya, memiliki cita-cita sebagai negara dengan ekonomi terkuat kelima pada tahun 2045. Untuk mewujudkan tantangan tersebut diperlukan sumber daya manusia yang unggul dan tangguh. Karena sumber daya manusia merupakan penggerak pembangunan terhadap kesejahteraan dan kemakmuran suatu bangsa dan negara.

Pembangunan manusia sebagai sumber daya pembangunan menekankan manusia sebagai pelaku pembangunan yang memiliki etos kerja produktif, keterampilan, kreativitas, disiplin, profesionalisme, serta memiliki kemampuan memanfaatkan, mengembangkan, dan menguasai Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTeK) yang berwawasan lingkungan maupun kemampuan manajemen. Itu hanya bisa tercapai jika para milenial bersih dan menyatakan perang terbuka terhadap narkoba.

Ditempat sama Kapolres Polman, AKBP Muhammad Rifai, S.IK yang  turut menyampaikan sambutan bahwa Polewali Mandar masuk dalam kategori rawan narkoba. Hal ini terbukti dengan maraknya pengungkapan kasus narkoba yang ditangani oleh Polres Polman.

Sampai dengan juni 2019 Polres Polman sudah mengungkap lebih dari 30 kasus Kejahatan Narkotika. Kejahatan Narkotika masuk dalam kategori kejahatan luar biasa karena berimplikasi buruk terhadap tatanan sosial, berbangsa, dan bernegara.

Sementara itu Wakil Bupati Polewali Mandar, H. M. Natsir Rahmat, MM dalam sambutannya menekankan pentingnya generasi muda dilibatkan sebagai penggiat dalam mengkampanyekan Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di masyarakat.

Hal ini lanjut dia, dikarenakan generasi muda atau milenial dalam kesehariannya selalu menggunakan teknologi. Dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi tersebut, generasi milenial akan sangat mudah untuk menyebarluaskan informasi mengenai upaya penanggulangan permasalahan narkotika.

Beliau juga menyampaikan penghargaan dan ucapan terimakasih kepada Bapak Syabri Syam, S.Pd.,M.Si selaku Kepala BNNK Polewali Mandar telah melakukan upaya-upaya nyata dan serius untuk menyelamatkan generasi muda Polewali Mandar dari bahaya narkotika.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan dukungan tolak narkoba. Dalam acara tersebut turut hadir Ketua Pengadilan Agama Polman, Ketua Pengadilan Negeri Polman, Kasdim 1402 Polmas, Kapolsek Polewali, Danki B Brimob, Kasat Narkoba Polres Polman, Kasi Pidum Kejari Polman. Kegiatan ini juga disaksikan masyarakat dan pelajar yang berjumlah sekitar 200 orang.

Pargelaran seni dimeriahkan oleh RBN Madatte Art. Grup musik Madatte Art menampilkan sepuluh lagu yang sangat memukau pengunjung terutama kaum milenial. Disela-sela pertunjukan musik diselingi dengan pembagian doorprize. Total doorprize yang dibagikan kali ini mencapai 50 paket doorprize.

Salah satu pengunjung Ali mengungkapkan “Acara seperti ini sangat bagus, upaya pencegahan narkoba tidak harus monoton dengan acara-acara formal, perlu ada upaya antimainstream seperti pargelaran seni untuk menarik minat masyarakat terutama milenial”

Pengunjung lainnya Putri Dewi mengatakan “Niat saya kesini untuk nongkrong-nongkrong saja, tapi ternyata ada acara BNN, refreshing sekalian dapat pengetahuan baru tentang bahaya narkoba”
Lapora  :  One-Dy

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Cegah Narkoba : Pergelaran Seni Meriahkan HANI 2019 di Polman

Trending Now

Iklan

iklan