JCH Kabupaten Polewali Mandar, Kolter 17 diberangkatkan menuju Asrama Haji Sudiang. Minggu, 04 Juni 2023. (Foto : Anto). |
PolewaliTerkini.Net - POLMAN - Tercatat 393 Jemaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Polewali Mandar, tergabung Kelompok Terbang (Kolter) 17 Embarkasi Sultan Hasanuddin, Ujung Pandang. Diberangkatkan menuju Asrama Haji Sudiang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Pukul 08.00 Waktu Indonesia Tengah. Minggu, 04 Juni 2023. Dari Gedung Gabungan Dinas (Gadis) Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar.
Wakil Bupati Polewali Mandar, Natsir Rahmat, menyampaikan, JCH Kolter 17, Kabupaten Polewali Mandar, diberangkatkan pagi ini menuju Asrama Haji Sudiang, menggunakan 14 Bus. Dimana biaya transportasi JCH Kabupaten Polewali Mandar, sepenuhnya ditanggung Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar.
"Bus digunakan JCH Polewali Mandar, dibiayai Pemerintah daerah. Di pos anggaran Kesejahteraan Rakyat, baik pemberangkatan maupun pemulanganya." Sebutnya.
Dijelaskan Wakil Bupati Polewali Mandar, para JCH Kabupaten Polewali Mandar, untuk mendoakan pemerintah Polman, agar dapat melaksanakan roda pemerintahan sesuai harapan masyarakat Kabupaten Polewali Mandar. Demi kemajuan Kabupaten Polewali Mandar segala bidang.
"Seluruh JCH Polewali Mandar yang dulu berangkat menunaikan ibadah haji, untuk mendoakan jajaran pemerintah Kabupaten Polewali Mandar, agar jalannya pemerintah dengan pembangunan dapat terlaksanakan secara baik." Katanya.
Sementara Kepala Kementerian Agama Kabupaten Polewali Mandar. Imran K Kesa menyampaikan, JCH Kabupaten Polewali Mandar Kolter 17, merupakan Kolter pertama di Sulawesi Barat.
JCH Kabupaten Polewali Mandar, Kolter 17 diberangkatkan menuju Asrama Haji Sudiang. Minggu, 04 Juni 2023. (Foto : Anto). |
Diberangkat menuju Asrama Haji Sudiang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, pada hari ini. Minggu, 04 Juni 2023. Dimana berjumlah 393 orang tambah tim medis kesehatan sebanyak 5 orang.
"Jemaah Kloter 17 kondisinya dalam keadaan sehat, meskipun banyak JCH yang berusia lanjut dan sangat membutuhkan bantuan dari tim medis. Lantaran sejumlah JCH gunakan tongkat, kursi roda bahkan ada yang petugas kesehatan memapah calon haji." Tegasnya.
Dipaparkan Kepala Kementerian Agama Polewali Mandar. Banyak JCH yang merupakan Lansia, sehingga Petugas Bimbingan Haji Indonesia Kementerian Agama Kabupaten Polewali Mandar. Berharap kepada JCH berusia muda, senantiasa membantu JCH Lansia dalam menjalankan ibadah di tanah suci Mekka.
"Banyak JCH berusia muda dapat membatu JCH Lansia, dalam melaksanakan rangkaian Ibadah Haji. Dan JCH Lansia meningkatkan koordinasi dan komunikasi dengan tim kesehatan setiap kegiatan ibadah haji." Terangnya.
Ditambahkan Kepala Kementerian Agama Polewali Mandar, JCH tiba di Asrama Haji, Sudiang, sore ini. Langsung beristirahat kemudian dilanjutkan pemeriksaan kondisi kesehatan JCH dan berkas dokumen administrasi haji oleh petugas.
"JCH yang tiba beristirahat di Asrama haji, tidak lagi ada acara penerimaan rombongan JCH daerah asal seperti tahun lalu. Karena kebanyakan JCH Lansia." Tutupnya.
Laporan : Nadi