Iklan


 

Hari Ini, Surat Suara DPRD Polman Dicetak

Kamis, 21 Desember 2023 | 09:51 WIB Last Updated 2023-12-21T01:51:10Z

KPU Polewali Mandar saat tinjau percetakan surat suara pemilihan umum Kabupaten Polewali Mandar. Di PT Antar Surya Jaya Surabaya. (Foto : Dok KPU Polman/Nadi).

PolewaliTerkini.Net - POLMAN - Surat suara pemilihan umum anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Polewali Mandar tahun 2024. Hari ini, 21 Desember 2023. Mulai dicetak perusahaan percetakan PT Antar Surya Jaya Surabaya, di jalan Rungkut Industri III Nomor 68-70, Kota Surabaya, Jawa Timur. 


Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Polewali Mandar, Rudianto, menyatakan. Sesuai dengan jadwal percetakan surat suara pemilu 2024, untuk Kabupaten Polewali Mandar. Direncanakan tanggal 21 Desember 2023, setelah melakukan peninjauan perusahaan percetakan di Surabaya, Jawa Timur.


"21 Desember 2023, surat suara pemilihan umum anggota DPRD Kabupaten Polewali tahun 2024. Dicetak perusahan pemenang tender logistik surat suara pemilu 2024. Di Surabaya, Jawa Timur." Katanya, saat ditemui pada acara Bimbingan Teknis Pemungutan, Perhitungan dan Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara dan Pengunaan Sirekap Pemilu 2024, di Hotel Istana, Wonomulyo, Kabupaten Polewali Mandar. Rabu 20 Desember 2023.


Dijelaskan Rudianto, percetakan surat suara pemilihan umum anggota DPRD Kabupaten Polewali Mandar tahun 2024. Direncanakan berlangsung selama tiga hari, mulai 21 hingga 23 Desember 2023. 


Percetakan surat suara pemilihan umum anggota DPRD Kabupaten Polewali Mandar berdasarkan desain surat suara, yang telah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Polewali Mandar. Dalam Daftar Calon Tetap (DPT) anggota DPRD Kabupaten Polewali Mandar.


"Percetakan surat suara pemilihan umum anggota DPRD Kabupaten Polewali Mandar, rencanakan berlangsung tiga hari. Dimana surat suara sesuai desain DCT anggota DPRD Kabupaten Polewali Mandar, ditetapkan." Sebutnya.


Dipaparkan Ketua KPU Kabupaten Polewali Mandar. Usai dicetak surat suara pemilihan umum anggota DPRD Kabupaten Polewali Mandar, selanjutnya dilakukan pengecekan, penyortiran dan pengepakan.


KPU Polewali Mandar saat tinjau percetakan surat suara pemilihan umum Kabupaten Polewali Mandar. Di PT Antar Surya Jaya Surabaya. (Foto : Dok KPU Polman/Nadi).

Direncanakan dalam Waktu tiga hingga empat hari cetakan berdasarkan jumlah kebutuhan suara suara pemilihan umum di butuhkan pada Pemilu 2024 selesai. 


Untuk Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kabupaten Polewali Mandar, sebanyak 345.281 jiwa. Ditambahkan dua persen setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) dengan total surat suara pemilihan umum anggota DPRD Kabupaten Polewali Mandar, sebanyak 352.781 lembar.


"Usai dicetak dilanjutkan penyortiran dan pengepakan surat suara pemilihan umum Kabupaten Polewali Mandar. Untuk mengetahui jumlah surat suara dibutuhkan pada pemilu 2024 di Kabupaten Polewali Mandar." Bebernya.


Ditegaskan KPU Kabupaten Polewali Mandar. Setelah dinyatakan rampung seluruh surat suara pemilihan umum anggota DPRD Kabupaten Polewali Mandar, diberangkatkan melalui pelabuhan laut Tanjung Perang, Surabaya, Jawa Timur, menuju pelabuhan laut Sukarno Hatta, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. 


Diperkirakan selama dua hari, perjalanan pelayaran. Kemungkinan tanggal 6 Januari 2024 tiba.


"Surat suara pemilihan umum anggota DPDR Kabupaten Polewali Mandar, dibawa oleh kapal laut. Dari Surabaya, Jawa Timur menuju Kota Makassar, Sulawesi Selatan."  Ujarnya.


Ditambahkan Ketua KPU Kabupaten Polewali Mandar. Setelah sampai pelabuhan Sukarno Hatta, di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Diberangkatkan mengunakan truk menggunakan jasa pengiriman logistik, menuju Gudang Logistik KPU Kabupaten Polewali Mandar. Kemungkinan tiba pada 7 Januari 2024. Dengan pengawalan aparat keamanan.


"Dari Pelabuhan laut Kota Makassar, diangkut lagi menggunakan expedisi menuju Kabupaten Polewali Mandar." Tandasnya.


Laporan : Nadi

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Hari Ini, Surat Suara DPRD Polman Dicetak

Trending Now

Iklan

iklan