Iklan


 

Pedagang Minta, Petugas Tindaki Pembuang Sampah di Pasar Wonomulyo

Selasa, 19 Maret 2024 | 22:22 WIB Last Updated 2024-03-19T14:22:48Z

Pedagang Pasar Ikan Wonomulyo minta tindak warga luar pasar pembuang sampah di Pasar Wonomulyo. (Foto : Nadi).

PolewaliTerkini.Net - POLMAN - Pedagang makanan dan minuman sepanjang jalan Padi Unggul 1 dan 2, di depan Pasar Ikan Wonomulyo, Kabupaten Polewali Mandar (Polman). 


Mengharapkan oknum pembuang sampah di jalan dan dalam kompleks Pasar Ikan Wonomulyo, ditindak tegas pengelola Pasar Ikan Wonomulyo. Karena sudah menjadikan Pasar sebagai lokasi tempat pembuangan sampah.


Demikian disampaikan Pedagang makanan dan minuman Pasar Ikan Wonomulyo, Darma. Selasa, 09 Maret 2024.


"Kami pedagang makanan dan minum di Pasar Ikan Wonomulyo, selalu dirugikan dengan oknum pelaku pembuang sampah di jalan Pasar Ikan. Karena sudah 1 tahun lebih terganggu merasakan bau busuk dari sampah, yang sengaja dibuang." Ungkapnya, 


Ditegaskan Pedagang Pasar. Perbuatan oknum yang selalu membuang sampah di jalan Padi Unggul 1 dan 2 Pasar Ikan, sebenarnya setiap minggunya dilakukan. 


Alasannya, karena pedagang makanan dan minuman, sembako dan pedagang barang di toko-toko, sampahnya hanya seberapa dan pedagang kebanyakan memilah sampah. 


Mereka tidak membuang sampah plastik, kertas dan kaleng kemasan produk. Namun sampah buangannya merupakan sampah rumah tangga berisikan sayuran, plastik kemasan dan sisa pakai perlengkapan anak dan bayi.


"Sampah kami para pedagang diketahui terbilang sedikit, yang hanya sampah sisa makanan dan minuman. Sementara sampah yang dibuang di jalan terbungkus kantong plastik dan karung, merupakan sampah rumah tangga." Terangnya.


Ditambahkan Pedagang Pasar. Cepat menumpuk sampah di Jalan Padi Unggul, karena banyak sampah dalam bentuk kantong plastik dan karung dibuang pada malam hari dan subuh hari. Mereka para oknum dari luar Pasar Wonomulyo.


"Sampah yang dibuang cepat sekali menumpuk, karena sampah dari luar Pasar Wonomulyo." Ucapnya.


Laporan : Nadi

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pedagang Minta, Petugas Tindaki Pembuang Sampah di Pasar Wonomulyo

Trending Now

Iklan

iklan