Iklan


 

DPW Partai Nasdem Sulbar Verifikasi Berkas Cabup dan Cawabup Polman

Senin, 13 Mei 2024 | 01:43 WIB Last Updated 2024-05-12T17:43:54Z

Dirga Singkarru dan Andi Bebas Manggazali, Calon Bupati Polman. Diusulkan DPD Partai Nasdem Kabupaten Polman. Ke DPW Partai Nasdem Provinsi Sulawesi Barat. (Foto : Nadi).

PolewaliTerkini.Net - POLMAN - Pasca Rapat Pleno usungan Calon Bupati (Cabup) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kabupaten Polman. 


Dengan keputusan Dirga Singkarru dan Andi Bebas Manggazali sebagai Cabup Polman dan M Tahir dan Zainal Abidin sebagai Cawabup Polman, telah memenuhi verifikasi yang dilakukan DPD Partai Nasdem Kabupaten Polman. 


Sehingga dibawa berkas administrasinya ke Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Provinsi Sulawesi Barat, untuk melakukan verifikasi kembali Cabup dan Cawabup Kabupaten Polman.


Demikian disampaikan Ketua Tim Verifikasi Pendaftaran Cabup dan Cawabup DPD Partai Nasdem Kabupaten Polman, Eka Fahmi K. Jumat, 10 Mei 2024. Usai mengelar Rapat Pleno Usulan Cabup dan Cawabup DPD Partai Nasdem Polman, di Kantor DPD Partai Nasdem Kabupaten Polman, di Jalan Andi Depu, Nomor 121, Kecamatan Polewali Kabupaten Polman.


"Putusan Rapat Pleno usungan Cabu dan Cawabup Kabupaten Polman, Partai Nasdem Kabupaten Polman. Dirga Singkarru dan Andi Bebas Manggazali sebagai Cabup Polman dan M Tahir dan Zainal Abidin sebagai Cawabup Polman. Nantinya akan diverifikasi kembali Tim DPW Partai Nasdem Sulawesi Barat." Tandasnya.


Disebutkan Ketua Tim Verifikasi DPD Partai Nasdem Kabupaten Polman, tim verifikasi pendaftaran Cabup dan Cawabup DPD Partai Nasdem Kabupaten Polman, melakukan verifikasi berkas administrasi Cabup dan Cawabup yang mengembalikan formulir. 


Pada riwayat hidup, fotocopy Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-E), materi makalah visi dan misi sebagai Cabup dan Cawabup Kabupaten Polman dan Pas foto. Sesuai dengan petunjuk teknis dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem.


"Verifikasi yang kita lakukan pada kelengkapan berkas administrasi Cabup dan Cawabup yang telah mengembalikan formulir di Partai Nasdem Kabupaten Polman." Jelasnya.


Diuraikan Ketua Tim Verifikasi DPD Partai Nasdem Kabupaten Polman, seluruh Cabup dan Cawabup Partai Nasdem Kabupaten Polman, sudah diserahkan ke Tim Verifikasi DPW Partai Nasdem Provinsi Sulawesi Barat. 


Secara fisik mulai 11 Mei 2024, di Kantor DPW Partai Nasdem Sulawesi Barat, di Kabupaten Mamuju. Dimana Tim Verifikasi DPW Provinsi Sulawesi Barat, verifikasi ulang berkas administrasi Cabup dan Cawabup Kabupaten Polman.


Zainal Abidin dan M Tahir Calon Wakil Bupati Polman. Diusulkan DPD Partai Nasdem Kabupaten Polman. Ke DPW Partai Nasdem Provinsi Sulawesi Barat. (Foto : Nadi).

Selain itu juga dapat menerima berkas pengembalian formulir Cabup dan Cawabup yang tidak diserahkan di DPD Partai Nasdem Kabupaten Polman.


"Verifikasi DPW Partai Nasdem Provinsi Sulawesi Barat, masih bisa menerima berkas pengembalian Cabup dan Cawabup Kabupaten Polman, di Kantor DPW Partai Nasdem Sulawesi Barat, di Kabupaten Polman. Hingga batas akhir 13 Mei 2024." Tuturnya.


Dipaparkan Ketua Tim Verifikasi DPD Partai Nasdem Kabupaten Polman, DPW Partai Nasdem Provinsi Sulawesi Barat, akan rapat pleno usulan Cabup dan Cawabup Kabupaten Polman. Nanti hasil dikirim ke DPP Partai Nasdem, di Jakarta. 


Kemudian tim verifikasi DPP Partai Nasdem, akan memanggil seluruh kandidat Cabup dan Cawabup Kabupaten Polman, ke Kantor DPP Partai Nasdem, untuk mengikuti tes psikotes dan wawancara kebangsaan. 


Kemudian DPP Partai Nasdem, melakukan survei para Cabup dan Cawabup, di Kabupaten menggunakan lembaga survei telah disiapkan. 


"Cabup dan Cawabup dipanggil ke DPP untuk mengikuti tes psikotes dan wawancara kebangsaan, dilanjutkan survei para Cabup dan Cawabup di Kabupaten Polman. Dimana 9 lembaga survei telah disiapkan melakukan survei." Tuturnya.


Diungkapkan Ketua Tim Verifikasi DPD Partai Nasdem Kabupaten Polman, setelah selesai tahapan survei Cabup dan Cawabup, DPP Partai Nasdem akan gelar rapat pleno, untuk memutuskan siapa diberikan mandat Cabup dan Cawabup. 


Dengan ketentuan bagi daerah belum memenuhi persyaratan dukungan kursi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), untuk mencukupkan kursi syarat dukungan partai politik. 


Setelah tercukupi syarat dukungan, baru DPP Partai Nasdem mengeluarkan rekomendasi dukungan yang digunakan untuk mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat.


"Setelah survei cabup dan Cawabup, rapat pleno memutuskan siapa yang diberikan mandat Cabup dan Cawabup. Dengan ketentuan mencari kursi partai politik, untuk memenuhi syarat dukungan kursi anggota DPRD." Paparnya.


Laporan : Nadi

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • DPW Partai Nasdem Sulbar Verifikasi Berkas Cabup dan Cawabup Polman

Trending Now

Iklan

iklan