Iklan


 

Ketua Golkar Polman Mendaftar Cabup di Partai Gerindra Polman

Kamis, 16 Mei 2024 | 09:17 WIB Last Updated 2024-05-16T01:17:27Z

Tim Samsul Mahmud pengambil formulir calon bupati Kabupaten Polman, di DPC Partai Gerindra Kabupaten Polman. (Foto : Dok. Tim Samsul Mahmud).

PolewaliTerkini.Net - POLMAN - Ketua Umum Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Kariya (Golkar) Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Samsul Mahmud. Mendaftar Calon Bupati Kabupaten Polewali Mandar (Polman), di Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Polman. Rabu, 15 Mei 2024.


Pengambilan formulir Ketua DPD Partai Golkar Polman, diwakili Sekretaris DPD Partai Golkar Polman, Fariduddin Wahid didampingi jajaran pengurus DPD Partai Golkar Polman. Diterima langsung pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Polman, Muklis dan formulir calon bupati diserahkan langsung kepada Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Polman.


Sekretaris DPD Partai Golkar Polman, Fariduddin Wahid, menyatakan, sebagai salah satu calon Bupati Kabupaten Polman, yang mendapatkan surat tugas menjadi salah satu calon bupati Kabupaten Polman, dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar. 


Sehingga Samsul Mahmud melalui tim di jajaran Partai Golkar Kabupaten Polman, melakukan komunikasi politik kesemua partai politik untuk kerjasama politik. Membangun koalisi di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Polman. Dengan mengambil formulir Cabup di DPC Partai Gerindra Kabupaten Polman.


"Telah mengambil formulir Cabup di Partai Gerindra Kabupaten Polman. Untuk membangun kerjasama politik di Pilkada nantinya." Terangnya.


Disebutkan Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Polman. Samsul Mahmud, sebagai kader Partai Golkar Kabupaten Polman, sudah mempersiapkan sendiri menjadi pimpinan di Kabupaten Polman. Sebagai doktrin Partai Golkar, mewujudkan cita-cita bangsa membangun Indonesia yang maju dan makmur berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945.


"Samsul Mahmud merupakan kader Partai Golkar dipersiapkan menjadi generasi pemimpin bangsa, dipersiapkan menjadi calon Bupati Kabupaten Polman." Tegasnya.


Dijelaskan Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Polman, dengan didaftarkannya Samsul Mahmud, DPC Partai Gerindra Kabupaten Polman. Sehingga harapan dan keinginan fungsionalitas Partai Golkar dari tingkat Desa hingga DPP Partai Golkar dapat tercapai terbentuk koalisi yang kuat untuk dapat memenangkan Pilkada.


"Keinginan jajaran Partai Golkar, diperintahkan bentuk koalisi yang besar dan kuat, agar dapat menang di Pilkada." Ujarnya.


Sementara itu pengurus DPC Partai Gerindra Polman, Muklis, menyampaikan. Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Polman, merupakan  pendaftar ketiga yang ambil formulir Cabup di Partai Gerindra. 


Sebelumnya ada Andi Masri Masdar dan Andi Bebas Manggazali, untuk pengembalian formulir Cabup nantinya diminta membawa langsung ke Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Gerindra Sulawesi Barat, di Kabupaten Mamuju. Pendaftaran dijadwalkan ditutup 18 Mei 2024 mendatang.


Samsul Mahmud sudah pengambilan formulir Cabup, sebagai pendaftar ke tiga di Partai Gerindra Kabupaten Polman. Diminta dikembalikan di DPW Partai Gerindra Sulawesi Barat.


Laporan : Nadi

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Ketua Golkar Polman Mendaftar Cabup di Partai Gerindra Polman

Trending Now

Iklan

iklan